Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Objek Wisata Edukasi di Bali


5 Objek WIsata Edukasi di Bali
Sumber : parenting.orami.co.id

KANTINPENDIDIKAN.COM - Mendengar nama Bali pastinya yang Anda ketahui berbagai jenis pantai yang ada di dalamnya. 

Memang Bali terkenal dengan keindahan pantai yang menjadi tempat wisata favorit banyak orang untuk mengunjunginya. 

Akan tetapi, ada juga wisata edukasi di Bali yang dapat anda kunjungi.

Wisata edukasi berarti tempat berlibur dimana ada pengetahuan yang bisa didapatkan oleh pengunjungnya. 

Di Bali memiliki beberapa tempat wisata edukasi yang dapat anda kunjungi seperti berikut!


Pulau Penyu

Pulau Penyu merupakan salah satu tempat wisata edukasi yang dapat Anda kunjungi di Bali. 

Selain berlibur, anda juga dapat belajar seputar berbagai hal yang ada di dalamnya. 

Anda dapat melihat berbagai macam penyu yang ada di pulau tersebut dengan menggunakan kapal yang sudah disediakan.

Bagi anda yang berminat untuk mengunjunginya harus mengeluarkan uang senilai Rp. 10.000 untuk tiket masuk. 

Jika Anda ingin menikmati fasilitas glass bottom boat bisa harus membayar Rp. 350.000. 

Harga tiket yang sesuai dengan fasilitas yang ada di dalamnya, Anda juga akan dipuaskan dengan berbagai wahana yang ada di dalamnya.


Bali Marine and Safire Park

Bali Marine and Safire Park merupakan salah satu tempat wisata yang memelihara berbagai jenis hewan langka. 

Beberapa diantaranya seperti zebra, badak dan lain-lain. 

Hewan-hewan tersebut dilindungi oleh pemerintah. 

Bagi Anda yang ingin melihatnya bisa langsung datang ke tempat wisata yang satu ini.

Harga tiket untuk mengunjungi Bali Marine and Safire Park sebesar Rp. 150.000 per orang. 

Anda akan dipuaskan dengan berbagai macam fasilitas yang ada di dalamnya. 

Tempat wisata yang satu ini buka mulai pukul 09.00 – 17.00.


Bali Treetop Adventure Bedugul Park

Bagi anda yang suka berpetualang, tempat wisata yang satu ini sangat cocok untuk Anda kunjungi. 

Khususnya untuk anak-anak dimana Bali Treetop Adventure Bedugul Park ini menyajikan petualangan seru. 

Kesejukan udara dan pepohonan yang rindang di dalamnya menjadikan tempat wisata yang satu ini sangat efektif untuk anda kunjungi.

Tempat wisata tersebut buka mulai pukul 09.00 – 17.00. 

Anda bisa berkunjung kapan saja baik bersama teman maupun keluarga. 

Bali Treetop Adventure Bedugul Park pastinya tidak akan membuat anda kecewa bila anda kunjungi.


Devdan Show

Apakah anda suka pertunjukan seni? Devdan Show menjadi salah satu tempat wisata yang sangat cocok untuk anda kunjungi. 

Pertunjukan yang ada di dalamnya menampilkan berbagai macam budaya yang ada di Indonesia. 

Akan sangat efektif bila anda mengajak anak Anda untuk melihat berbagai budaya yang ada di Indonesia melalui pertunjukan tersebut.

Harga tiket yang harus anda keluarkan cukup Rp. 300.000 setiap orangnya. 

Tempat wisata yang satu ini berada di daerah Benoa, Kuta Selatan, Bali. 

Anda bisa memanfaatkan Google Maps untuk membantu perjalanan Anda menuju lokasi Devdan Show.


Bali Bird Park

Salah satu tempat wisata burung yang paling besar di Indonesia adalah Bali Bird Park. 

Ada banyak sekali jenis burung yang bisa anda lihat disini, mulai dari burung lokal hingga mancanegara. 

Kurang lebih terdapat 1000 satwa dan 250 species yang dipelihara di taman Bali Bird Park.

Untuk berkunjung ke tempat wisata yang satu ini, anda harus merogoh kocek senilai Rp. 150.000 untuk orang dewasa dan Rp. 75.000 untuk anak-anak. 

Bali Bird Park buka mulai pukul 09.00 – 17.00. Harga tiket yang sesuai akan membuat Anda puas berkunjung ke tempat wisata yang satu ini.